Memang siapa bilang dunia ini
harus adil yang menuntut segala apa yang anda inginkan mengharuskannya terjadi.
Dunia memang tak adil dan tak harus adil bagi yang menginginkannya tanpa sikap,
pemikiran dan pemaknaannya yang akan membuatnya berlaku proporsional. Adil itu
perspektif yang maknanya berbeda antara
satu dengan yang lainnya. Adil itu hukum Tuhan yang penerimaannya jelas
berbeda dengan akal manusia kebanyakan. Hukum Tuhan dengan hukum yang hanya di
buat oleh manusia itu jelas – jelas berbeda, hukum Tuhan itu bersifat adil,
baku serta berorientasi pada kehidupan yang berkualitas serta berkarakter
dengan menjadikan pedoman-Nya sebagai pondasi dan etika dalam hidup.
Jangan mengharapkan keadilan dunia, karena
sudah jelas tak ada keadilan di dunia ini. Suatu contoh peristiwa, anda sedang
bekerja di sebuah perusahaan dan anda berasal dari kota tertentu yang disitu
hanya anda sendiri tanpa ada yang lainnya, kebanyakan karyawan disitu adalah
dari kelompok/kota tertentu dan disitu anda mengalami ketidakadilan yang
mengakibatkan anda terkucilkan atau tak memperoleh hak yang seharusnya anda
dapatkan, anda di diskriminasi sedangkan jika di ukur dari kemampuan anda, anda
jelas mampu tetapi karena sistem yang di adopsi oleh para petinggi perusahaan
itu bukan berazazkan keadilan hanya
berdasarkan ‘kecenderungan’ semata maka jelas anda tak akan menemui sebuah
keadilan. Apakah anda masih menganggap dunia itu adil?
Kebanyakan
manusia di dunia memainkan rasa keadilan yang terkadang merugikan yang lainnya,
ini akan sangat terlihat ketika kita memandang sebuah hukum yang ada di negara
kita sendiri. Hukum yang di buat oleh manusia kebanyakan hanya berorientasi
pada kepentingan sekelompok orang saja, sedikitpun tak menyentuh kepentingan
menyeluruh, ini nyata terlihat ketika hukum hanya memihak kepada orang yang
mempunyai kedudukan atau uang semata, mereka memainkan keadilan untuk
kepentingannya sendiri. Uang segalanya bagi mereka, ia berhak mendapatkan apa
yang ia inginkan dengan uangnya, bahkan dengan berpura – pura buta dengan yang
namanya keadilan.
Dunia ini
memang tak adil, dan kita harus terbiasa olehnya.
~ Semoga Bermanfaat ~
Tidak ada komentar:
Posting Komentar