Explore

Rabu, 18 Juli 2012

Take Action



Keberanian hanya di peroleh jika kita melakukannya. “satu langkah menentukan sebuah perjalanan”, “tanpa memulai tak akan pernah sampai”, “rencana brilian sekalipun hanya sebuah omong kosong tanpa ada tindakan nyata”, ini adalah motivasi kita untuk segera take action. Antara pemikiran dan tindakan itu sangat jauh berbeda, sebuah pemikiran itu hanya sederhana, apa susahnya hanya bermimpi, membayangkan sesuatu yang ingin kita capai serta berangan – angan kosong, ini dapat dilakukan siapa saja. Ini akan berbeda jauh tatkala kita masuk ke alam tindakan, tindakan itu nyata, riil serta membutuhkan keberanian dari dalam diri yang luar biasa. Action inilah yang menentukan semuanya, gagal atau berhasil yang menentukan adalah tindakan yang kita lakukan.
Harus kita tinggalkan sifat gengsi, takut hambatan lain yang bisa mempengaruhi diri kita untuk tak bertindak. Dibutuhkan motivasi yang tinggi serta kemampuan untuk menghadapi  setiap berbagai kemungkinan yang timbul dari setiap tindakan yang kita lakukan. Salah satu penghalang bagi kita untuk bertindak yaitu ketakutan dari diri kita sendiri, bukan dari lingkungan ataupun pesaing kita. kita membutuhkan keberanian dari dalam diri kita untuk lebih mengeksplore kemampuan yang kita miliki, dan ternyata dapat kita simpulkan bahwa kita sangat sulit mengalahkan rasa takut yang bersumber dari dalam diri kita sendiri daripada ketakutan dari orang lain. Rasa takut inilah yang seharusnya menjadi fokus kita agar dapat melangkah kedepan, membuka tabir kehidupan yang sebelumnya belum terjamah bahkan dalam angan dan mimpi kita sekalipun.
Ketika kita dihadapkan pada situasi yang sulit maka sebenarnya ini merupakan salah satu alasan untuk melangkah. Misalnya, pada situasi kepepet kadang justru kita mampu memberikan dan mampu bekerja lebih baik daripada di saat situasi yang biasa – biasa saja. Namun kondisi kepepet janganlah selalu dijadikan motivasi bagi kita untuk melakukan tindakan, kita butuh setiap saat selalu ada progress yang kita lakukan agar selalu bisa melakukan inovasi – inovasi yang berujung pada meningkatnya kemampuan dan mental kita. seiring ketakutan yang kita takutkan maka ‘bukan perubahan kecil yang kita sesali, tetapi tanpa bertindak sama sekali yang harus kita waspadai’.banyak sekali kesuksesan besar yang awalnya hanya akumulasi dari perubahan – perubahan kecil yang kita lakukan.  Tanpa adanya sebuah upaya aksi maka tak akan mungkin ada reaksi, yang kita butuhkan ke depan adalah upaya – upaya yang konsisten serta kontinue agar jalan kesuksesan dapat terlahir dari usaha yang kita lakukan tersebut.
Success is My Right, sebuah buku karya dari seorang motivator indonesia Andre Wongso, yang di dalamnya menelanjangi sebuah pembelajaran bahwa sukses itu adalah hak saya, anda bahkan hak setiap orang yang menginginkannya. Lalu jika kesuksesan itu adalah hak kita mengapa lantas kita tak mengupayakannya? Mengapa kita cenderung apatis, mudah menyerah pada setiap kegagalan yang timbul  yang sebenarnya hanya memberi ruang bagi kita untuk lebih menggiatkan usaha yang kita lakukan.
Take Action, adalah palang pintu kesuksesan. Sukses akan dapat di raih dengan usaha yang kita lakukan. Berbuatlah,,jangan berdiam diri karena itu hanya membuat kita menjadi pribadi yang apatis serta tak mampu berkontribusi lebih untuk orang lan. Jadikanlah sebuah kegagalan menjadi pelajaran yang luar biasa untuk kemajuan dan kualitas hidup kita, jangan biarkan hanya karena kepahitan yang kita alami membuat kita menyerah dan pasrah pada keadaan yang ada. Tetaplah tatap masa depan yang penuh dengan warna yang mampu menerangi setiap sudut jalan yang kita tempuh. Keberanian kita untuk mengalahkan ketakutan dalam diri merupakan bukti bahwa kita serius dalam melukis kehidupan di masa depan yang penuh dengan optimisme.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar