Explore

Minggu, 06 Mei 2012

Kebiasaan Menentukan Kesuksesan Anda


"Kebiasaan Menentukan Kesuksesan Anda"

Pertama kita membentuk kebiasaan kita selanjutnya kebiasaan yang membentuk kita. Kita adalah apa yang kita lakukan berulang-ulang.seorang ahli itu yang memang mereka itu fokus pada apa yang mereka lakukan. Kebiasaaanlah yang menuntun kita menggapai kesuksesan. Makanya kecenderungan tentang apa yang kita lakukan itulah yang menjadi kebiasaan kita,kebiasaan akan membentuk karakter kita,selanjutnya karakterlah yang akan menentukan hidup kita. Makanya tak heran jika karakter sama dengan nasib kita.jika kita memiliki karakter yang baik,penuh dedikasi dan punya visi untuk sukses maka dapat dipastikan hidup kita akan sukses.
Orang-orang sukses adalah  orang yang punya karakter. Tercipta oleh kebiasaannya yang terorganisir dengan baik,sehingga kecenderungan dan fokus mereka tentang apa yang akan mereka capai. Cobalah evaluasi diri kita,sesuatu yang kita lakukan berulang-ulang pasti akan menjadi kebiasaan kita.kita selalu bangun pagi hampir sama setiap hari,berangkat dan pulang kantor pada jam yang sama setiap hari. Kitalah yang membentuk kebiasaan tersebut sehingga apa yang kita lakukan hampir sama setiap harinya. Lakukan kebiasaan yang baik agar outputnya menjadi baik,paksa diri kita untuk menggunakan waktu kita secara teratur,sesuai dengan misi kita agar lebih baik.memang awalnya pasti akan berat karena kita melakukannya berseberangan dengan kebiasaan buruk kita tetapi sedikit demi sedikit kebiasaan kita yang malas,mudah marah,berprasangka buruk dan sikap” yang tidak baik tersebut akan tergantikan dengan kebiasaan kita yang baru,yang mengadopsi kebiasaan yang telah kita install pada diri kita.
Waktu kita antara satu orang dengan orang lain adalah sama,24 jam sehari, tetapi apa yang kita lakukan pastilah tak sama. Outputnya pun pasti berbeda-beda,hal ini terletak pada bagaimana kita mengelola waktu tersebut,apakan dengan waktu tersebut kita hanya malas-malasan,kita habiskan seharian untuk main game terus ataukah kita cukup cerdik untuk menghabiskan waktu tersebut untuk hal yang bermanfaat bagi masa depan kita. Yang jelas waktu tak dapat ditukar dengan apapun,waktu akan menghabisi kita jika kita tak memanfaatkannya dengan baik. Waktu juga tak dapat kita replay lagi,habis hari ini akan datang hari esok dengan lembaran baru dan masalah baru,dengan keadaan yang seperti ini maka sebenarnya kita tak punya alasan lagi untuk tak menggunakan waktu kita dengan baik,mulai sekarang ubah paradigma kita tentang waktu. Berbuatlah dengan waktu yang masih kita miliki,lakukan yang terbaik dengan passion agar sukses dapat kita raih. Lakukan kebiasaan yang dapat membentuk karakter menjadi kuat,serta memberikan motivasi untuk lebih strong lagi untuk hidup kita.
Kebiasaan yang terorganisir  dengan baik melalui managemen waktu yang cerdas akan mendekatkan kita dari kehidupan yang lebih bermakna.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar